Gurindam Pancasila Karya Arum Handayani

Foto-foto Dok Penulis

GURINDAM PANCASILA
SILA KE-2, KE-3, KE-4

KARYA ARUM HANDAYANI | PENDIDIK DI SMPN 3 SUBANG

SILA 2

Harta bukanlah ukuran martabat
Jika harta jadi landasan tabiat

Menyayangi teman dengan sepenuh hati
Itulah jalinan pertemanan sejati

Setiap ucap dan tindak berlumur khilap
Berserahdirilah  untuk segara insaf

Jika hasratmu terkungkung jiwa serakah
Kehidupanmu tidak akan membawa berkah

Gugurkan segenap rasa yang biadab
Untuk mewujudkan sosok insan beradab

Bergotong royong dan bekerja sama
Wujud peduli terhadap sesama

Ketakutan kian terpasung dalam rasa
Kebenaran kan sirna ditelan masa

Menghormati sesama manusia
Itulah jati diri bangsa Indonesia

 

SILA 3

Sikap egois tak kan berbuah manis
Jalin persatuan bangsa dengan harmonis

Kuserahkan segenap jiwa dan raga
Demi kejayaan bangsa Indonesia

Buanglah jauh rasa iri dan dengki
Demi perdamaian negeri yang hakiki

Berjuang dengan darah air mata
Hanya untuk negeri Indonesia semata

Indonesia berlambangkan burung garuda
Falsafah bangsa bersemayam di dada

Beraneka ragam suku bangsa
Bersatu jadi bangsa Indonesia

Perselisihan kan memicu negera runtuh
Mari jalin persatuan  secara utuh

Persatukan  bangsa ini dengan penuh cinta
Karena cinta  dapat mewujudkan cita-cita

 

SILA 4

Kucurahkan baktiku pada negeri
Dengan memimpin adil bestari

Sekalipun pandanganmu kian meradang
Tidak berarti pandanganmu harus menang

Jika bermusyawarah terus berdebat
Jangan harap hasil musyawarah kan dapat

Kerjasama dengan azas kekeluargaan
Ringankan beban dan rasa pikiran

Bekerjalah dengan penuh tanggung jawab
Segala permasalahan akan terjawab

Bermusyawarahlah dengan akal sehat
Agar keputusan tidak membawa sesat

Berbicara santun dan penuh rasa hormat
Akan menghasilkan keputusan bermartabat

Jangan sampai negeri ini menjadi melarat
Kita bangun negri ini supaya selamat

***

ARUM HANDAYANI (AH). Lahir di Kota Subang. Bekerja sebagai guru Bahasa Indonesia di SMPN 3 Subang sejak tahun 2006. Menjadi pegiat literasi berawal dari program West Java Leader’s Reading Chachallenge (WJLRC). Aktif dalam kegiatan Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Bahasa Indonesia dan  Komunitas Literasi  Lisangbihwa (Literasi Subang Bihari dan Berwibawa). “Tarian Sang Sinden” adalah novel perdana yang mengawali karya fiksi dan non-fiksi lainnya. WA (081322571534) em-ail:arumhandayani355@gmail.com. 

 

10 komentar pada “Gurindam Pancasila Karya Arum Handayani

  • Juni 23, 2022 pada 4:05 am
    Permalink

    Gurindam pancasila, wujdkan pr0fil pelajar pancasila, butuh pendidik yg mencintai sastra 😊

    Balas
  • Juni 23, 2022 pada 5:37 am
    Permalink

    Masysyaallaah keren bu sangat menginspirasi

    Balas
    • Juni 23, 2022 pada 5:51 am
      Permalink

      Luar biasa bu…setiap untai kata mengandung semangat dan menginspirasi.

      Balas
    • Juni 23, 2022 pada 7:43 am
      Permalink

      Keren dan mengispirasi, Bu… 👍👍

      Balas
  • Juni 23, 2022 pada 5:52 am
    Permalink

    Bagus sekali Bu…. Sangat menginspirasi.
    Terima kasih

    Balas
  • Juni 23, 2022 pada 6:54 am
    Permalink

    Masya Allah, jadi inspirasi buat saya Bun.

    Balas
  • Juni 23, 2022 pada 7:44 am
    Permalink

    Keren dan mengispirasi, Bu… 👍👍

    Balas
  • Juni 23, 2022 pada 7:51 am
    Permalink

    Keren ibu… 🙏🏻🙏🏻

    Balas

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *