KUSEMBUNYIKAN NAMA-MU

Karya Ace Sumanta

Kusembunyikan nama-Mu di rawa-rawa kehidupan
Belantara semesta membuat  langit dan bumi merangkaikan huruf-huruf kehidupan.

Nama-Mu tersembunyi
di balik ayat-ayat kehidupan
Takkan terkuak secara makrokosmos
Karena Ia adalah pemilik segala ayat-ayat mukammah dan mutashabihat.

Lembaran kehidupan telah membuat peradaban untuk sepanjang zaman.

Kau masih samar walaupun tetap diyakini semesta dan seluruh isinya
Sebagai Tuhan Maha Tunggal
Nama-Mu akan membuat nama-nama baru serta lahir kelipatan nama baru yang kelak takkan kau pahami juga.

Semakin jauh nama-Mu
Terkubur waktu
Kan menyusuri peradaban baru walau semesta telah berubah karena-Mu.

Kusyukuri dari apa yang ku bisa
Kutelusuri dari apa yang ku mau
Tetap nama-Mu takkan sirna waktu
Walau kita fana.

 

Bogor, 8 Juli 2022

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *